Rabu, 23 Juli 2014

10 Tips Mudik Pulang Kampung Menggunakan Kendaraan Pribadi

Mudik dengan Kendaraan Pribadi

10 Tips Mudik Menggunakan Kendaraan Pribadi ~ Mudik atau pulang kampung adalah salah satu tradisi masyarakat indonesia yang dilakukan  sebelum menjelang hari lebaran. Banyak orang yang pulang kampung dari kota-kota besar untuk pulang ke kampung tanah kelahiranya.

Banyak orang yang lebih memilih mudik menggunakan kendaraan pribadinya, dibanding menggunakan angkutan umum. Salah satu alasanya adalah lebih efisien dan tidak repot. Padahal mudik dengan angkutan umum seperti Bus lebih aman dan nyaman dibanding menggunakan kendaraan pribadi.

Bagi anda yang akan mudik tahun ini, dan berniat menggunakan kendaraan pribadi anda. Sebaiknya anda mempersiapkan dan memperhatikan beberapa tips dari saya. Hal ini agar mudik anda tahun ini berjalan lancar, aman dan selamat.


1. Hal pertama yang harus kamu lakukan adalah mempersiapkan diri kamu sendiri, jangan sampai kamu pergi mudik dalam keadaan tidak fit atau kelelahan. Usahakan tubuh kamu dalam keadaaan sehat, agar mudik kamu lancar dan nyaman.

2. Hal kedua kamu harus memperhatikan penyakit yang kamu derita jika memang kamu memiliki penyakit. Kamu harus mempersiapkan obat-obatan untuk menjaga kestabilan penyakit kamu tersebut.

3. JIka kamu memiliki anak kecil, kamu harus mempersiapkan kebutuhan anak, seperti makanan, minuman dan lainnya. Jangan biasakan membeli makanan di pinggir jalan, karena selain tidak tahu kebersihannya, membeli makanan di pinggir jalan juga membuat waktu perjalanan kamu akan semakin panjang.

4. Kamu juga harus memperhatikan jalan yang kamu lewati, jangan sampai kamu tersesat atau malah mengalami banyak hal yang tak di inginkan.

5. Selain itu, kamu juga harus mempersiapkan ponsel kamu untuk berjaga-jaga jika ada sesuatu hal yang tak di inginkan.

6. Kamu juga harus memperhatikan keamanan kendaraan dengan cara menggunakan posko-posko mudik di pinggir jalan untuk beristirahat atau sekedar menyejukan kendaraan kamu saat perjalanan jauh.

7. Selain itu, jika kamu memang lelah atau mengantuk dalam perjalanan sebaiknya kamu berhenti untuk beristirahat agar kamu bisa mengendara dengan  baik.

8. Jangan mengonsumsi makanan dan minuman yang dapat membuat tubuh menjadi lelah dan sebagainya. Itu bisa menyebabkan anda tidak fokus dalam berkendara.

9. Kamu juga harus memperhatikan kondisi kendaraan kamu, jangan sampai kamu membawa kendaraan kamu dalam keadaan rusak atau tidak stabil. Usahakan untuk memeriksa keadaan kendaraan anda. Dan perbaiki segera jika ada kerusakan atau masalah.

10. Yang terakhir, setelah sampai tujuan mudik, sebaiknya kamu langsung beristirahat yang cukup agar tubuh kamu tidak kelelahan. Dengan begitu anda bisa bertemu saudara-saudara anda dengan keadaan sehat sejahtera.

Semoga artikel di atas bermanfaat bagi anda semua yang berniat mudik atau pulang kampung dengan kendaraan pribadi. Baik itu kendaraan roda 2 atau roda 4.